Breaking News
recent

Van Damme Nabi Muhammad Itu Orang Cerdas, Tahu Mana Makanan yang Baik untuk Tubuh

Aktor laga Hollywood Jean-Claude Van Damme menyatakan bahwa kunci ia hidup sehat karena mengikuti gaya hidup yang diterapkan oleh nabi umat Islam yaitu Muhammad SAW.

Demikian seperti dilansir oleh sebuah jaringan media yang dimiliki oleh Saudi namun berafiliasi ke MBC, Rabu (4/5/2016).

“Rasul Muhammmad SAW itu orang cerdas, beliau tahu mana makanan yang baik untuk masa depan,” papar Van Damme, 56.

“Silakan cari, jangan tanya saya, dan percayalah, di situ, Anda akan menemukan apapun yang Anda butuhkan,” tuturnya lagi.

Van Damme merupakan aktor laga yang masih bugar di usianya yang sudah setengah abad. Ia sudah berkiprah di Hollywood dari duapuluh tahun lebih.

No comments:

Powered by Blogger.